IBD merupakan suatu ilmu dimana seseorang memiliki budaya dasar dari setiap kelompok/suku mereka. IBD juga mengandung beberapa jenis nilai-nilai didalamnya seperti seni, bahasa, norma dan lain-lain. Seni merupakan suatu hal yang sangat melekat didalamnya karena seni itu tidak mengenal batasan dalam segala hal asalkan tidak mengganggu orang disekitar mereka. Semua orang bisa dibilang seniman karena mereka mampu membuat suatu yang baru dalam hidup mereka seperti, belajar sambil mendengarkan music itu termasuk seni. Mengapa demikian? Karena tidak banyak manusia dapat melakukan hal tersebut dengan alasan tidak bisa berkonsentrasi. Itulah yang dimaksud seni.
Bahasa yang terkandung dalam pengertian IBD adalah bahasa dipakai mereka yang mengetahui satu sama lain maka dari itu setiap kelompok/suku bangsa memiliki bahasa yang berbeda karena dalam kehidupan mereka bahasa itu ialah hal yang paling pokok untuk bisa berkomunikasi dengan masyarakat di sekitar mereka.
Norma juga memiliki nilai yang besar dibandingkan yang lain. Norma merupakan aturan yang berlaku dalam lingkungan masyarakat. Didalam seni dan bahasa terdapat aturan/batasan dalam pengeksploran mereka seperti, banyak seniman yang menyalahartikan seni mereka dengan memakai ganja, miras, sabu-sabu, dan lain-lain. Itu semua masuk dalam norma hukum karena sudah di luar batasan yang berlaku bagi setiap seniman. Dan dalam berbahasa manusia juga harus berhati-hati karena sekali saja mereka menyebutkan/mengosipkan seseorang mereka bisa berurusan dengan hukum karenapencemaran nama baik.
Ilmu Budaya Dasar ialah ilmu yang mencakup semua kehidupan manusia dengan di landasi oleh norma-norma yang berlaku.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar